JAKARTA – Dianggap berprestasi dalam menjalankan tugasnya sebagai Bintara pembina desa (Babinsa) diwilayah. 8 anggota prajurit TNI dipimpin 1 Danramil diberangkatkan Kodim 0503/Jakarta Barat (JB), untuk menunaikan Ibadah Umroh, Sabtu (25/11/2017).
Dandim 0503/JB, Letkol Kav Andre Henry Masengi pada saat Corp Raport sebelum memberangkatkan personelnya umroh menekankan, agar fokus dalam melaksanakan ibadah, dan kerjakan dengan sebaik baiknya. “Karena tidak semua umat Islam bisa sampai ke Tanah Suci Mekah menjadi Tamu Allah,” ujarnya.
“Agar tetap menjaga kesehatan dan jaga keamanan, baik keamanan Paspor dan identitas lainnya serta keamanan pribadi masing masing anggota,” pesan Letkol Kav Andre Henry Masengi.
Terpisah Letkol Inf Wahyu Yudhayana, Mantan Komandan Kodim 0503/JB berpesan kepada 9 prajurit TNI yang berangkat Umroh agar memanfaatkan waktu sebaik baiknya untuk beribadah, bersujud dan bersyukur serta bertaubat kepada Allah Swt, gunakan momentum Ibadah Umroh untuk memotivasi diri dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Sang Kholik.
“Semangat dan tularkan kepada yang lain untuk rajin beribadah, lebih dari itu agar menjadi pemacu semangat tugas diwilayah ditengah tengah masyarakat,” tambah Letkol Inf Wahyu Yudhayana yang kini menjabat Waaspers Paspampres.
“Alhamdulillah rangkaian kegiatan Ibadah Umroh anggota Kodim 0503/JB, yang dilaksanakan pada Tanggal 14 November sampai dengan 26 November 2017 telah selesai dilaksanakan,” imbuh Mayor Inf Rohani Danramil 01/Taman Sari yang memimpin Ibadah Umroh.
Prosesi kegiatan dari terminal 3 Bandara Soetta Tangerang menggunakan pesawat Saudi Arabia langsung menuju Jedah untuk melaksanakan kegiatan Ibadah Umroh.
Pelaksanaan Ibadah Umroh di Mekah Al-Mukaromah selama 4 hari, selanjutnya menuju Madinah Al-Munawarah untuk melaksanakan Ziarah kemakam Rosullullah selama 4 hari.
Adapun personel yang ikut umroh adalah Mayor Inf Rohani Danramil 01/TS Kodim 0503/JB, Serda Kusnudin Babinsa Kel Krukut Koramil 01/Taman Sari, Serda Sarip Hidayat Babinsa Kel Jembatan Lima Koramil 02/Tambora, Sertu Aris Supriyanto Babinsa Kel Tanjung Duren Utara Koramil 03/Gerogol Palmerah, Sertu Sapran Hasibuan Babinsa Koramil 04/Cengkareng, Serma Suyanto Babinsa Kel Kedaung Kaliangke Koramil 04/Cengkareng, Serda Yusuf Iskandar Babinsa Kel Kebon Jeruk Koramil 05/Kebon Jeruk, Serma Andik Kurniawan Babinsa Kel Semanan Koramil 06/Kalideres dan Serma Arief Wardoyo Babinsa Kel Serengseng Koramil 07/Kembangan. (ferry)