Wednesday, April 16, 2025
HomeHankamRenovasi Pos Ronda Selesai Oleh Satgas TMMD Depok, Warga Gelar Syukuran

Renovasi Pos Ronda Selesai Oleh Satgas TMMD Depok, Warga Gelar Syukuran

Depok, inventori – Direnovasinya pos ronda tak terawat dan mulai rusak di Perumahan Lembah Griya Indah, di RT 3/13, Desa Ragajaya, Kecamatan Bojonggede, oleh personel Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke103 di Depok, sejak Kamis (25/10/2018) lalu dan rampung dalam.4 hari, membuat warga sekitar sangat senang.

Karenanya warga mempersilakan Pos Ronda yang kini sudah direnovasi dan terawat itu dijadikan Posko TMMD sementara oleh Kodim Depok.

Bahkan karena saking senangnya dan sebagai bentuk apresiasi ke Satgas TMMD, warga menggelar syukuran dengan memotong tumpeng di pos ronda yang kini dijadikan Posko TMMD tersebut, Kamis (1/10/2018).

“Tumpengan atau syukuran ini adalah bentuk rasa syukur warga terhadap Tuhan YME serta apresiasi kami kepada Satgas TMMD. Kami bangga punya TNI yang peduli dan peka atas keinginan warga,” kata Yusuf Sufron, Ketua RW 13, Desa Ragajaya, mewakili warga, Kamis.

Sebagai perwakilan warga, Yusuf kemudian memotong tumpeng dan potongan pertama diberikan ke Komandan Satgas TMMD ke 103 Depok, Letkol Inf Iskandarmanto yang juga menjabat Dandim Depok.

Kemudian potongan tumpeng kedua diserahkan Yusuf ke Komandan Koramil Bojonggede, Kapten Chk Edy Sugiarto.

Yusuf Sufron mengaku dirinya serta warga sekitar khususnya warga RT 3/RW 13, sangat antusias dan mendukung direnovasinya bangunan Pos Ronda yang awalnya mumuh dan tak terawat itu.

“Kami sebagai warga sangat antusias dan senang sekali, karena anggota TNI dari Satgas TMMD Depok, ternyata juga mau membantu dengan memperbaiki bangunan Pos Ronda kami,” kata Yusuf.

Sebab katanya sudah cukup lama Pos Ronda seluas 7X3 meter itu rusak di beberapa bagian, tak terawat sehingga tampak kumuh.

Setahu Yusuf, tugas dan sasaran Satgas TMMD ke 103 di Depok, ini cukup berat, yakni melakukan pengerasan dan betonisasi akses jalan penghubung perumahan Lembah Griya dengan pemukiman warga di RW 9, Kelurahan Cipayung Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, juga normalisasi Kali Baru, Cipayung.

“Warga tak menyangka kalau anggota TNI Satgas TMMD yang sedang melakukan pengerasan jalan, mau merenovasi bangunan Pos Ronda yang sebenarnya bukan sasaran kerja mereka,” kata dia.

Karenanya tambah Yusuf, dengan mewakili warga ia mengucapkan banyak terimakasih kepada anggota TNI Satgas TMMD juga Danramil Bojonggede. “Kami merasa bangga memiliki TNI,” kata Yusuf.

Setelah direnovasi dan selesai dipinjam untuk.Posko TMMD, kata Yusuf, nantinya bangunan itu akan digunakan sebagai sekretariat RT setempat atau pos RT, serta berfungsi sebagai tempat pertemuan warga atau aula warga.

“Jadi fungsinya banyak sekali meski tak akan jadi Pos Ronda lagi, karena saat ini sudah tidak ada ronda lagi di sini, karena lingkungan kami cukup aman dan kondusif,” kata Yusuf.

“Warga berjanji akan menjaga dan merawat bangunan ini,” imbuhnya.

Komandan Satgas TMMD ke 103 Depok, Letkol Inf Iskandarmanto mengatakan apa yang dilakukan Satgas TMMD merenovasi pos ronda warga memang di luar tugas utama mereka yakni melakukan pengerasan jalan dan normalisasi Kali Baru.

Hal ini katanya merupakan bukti kepekaan para anggota TNI terhadap keberadaan fasilitas warga yang digunakan untuk kepentingan publik.

“Sebab Satgas TMMD tidak bisa berdiam diri jika melihat adanya fasilitas publik yang dirasakan kurang baik dan mampu diperbaiki oleh mereka. Karenanya mereka juga turun tangan untuk memperbaiki pos ronda milik warga ini,” katanya.

Meski begitu, Iskandarmanto mengaku tak menyangka dengan antusias warga hingga menggelar syukuran dan pemotongan tumpeng. “Saya surprise dengan semua ini,” kata Iskandarmanto.

Sementara itu Danramil Bojonggede Kapten Chk Edy Sugiarto yang juga pengawas TMMD ke 103 di Depok mengapresiasi personel Satgas TMMD yang melakukan perbaikan pos ronda milik warga ini.

Karenanya pihaknya memberi dukungan dengan menyiapkan sejumlah material baham bangunan yang diperlukan selain dari Kodim Depok.

Nantinya kata dia kontsruksi atap bangunan akan menggunakan baja ringan dimana sebelumnya adalah kayu balok.

(Minggus)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

spot_img

BACA JUGA